Monday, November 26, 2018

Tugas Sistem Keamanan Teknologi Informasi


Soal :
1.      Enkripsi pesan “Turn Back Hoax” dengan kata kunci “PERANG”
*Enkripsi Dengan Vigenere Cipher

2.      Dalam Pengembangan sistem informasi, dibutuhkan juga aspek pengamanan computer, sebutkan dan berikan contohnya

3.      Bagaimana cara untuk menangani web browser yang terkena malware?


4.      Dokumen yang sifatnya rahasia di Divisi Finance dapat dilihat oleh divisi lainnya, bagaimana cara penanganan agar kerahasiaannya terjaga?

5.      Ketika sedang browsing, tiba tiba koneksi internet lambat, setelah ditelusuri terdapat serangan DDOS, bagaimana menanganinya?

Jawaban :
1.      PLAINTEXT: TurnBackHoax
Key: PERANG
Cipher: IYINOGROYOND

2.      Aspek computer terbagi menjadi 6 bagian yaitu
·         Privacy / Confidentiality : Berkaitan dengan informasi mengenai data yang sensitive / rahasia. Contohnya : Data Nasabah Bank
·         Integrity: Informasi yang utuh / asli yang tidak boleh diubah tanpa seizin orang yang berhak. Contoh: Staff Penginput nilai memanipulasi nilai murid demi keuntungan pribadi.
·         Authentication : Metode untuk mencegah seseorang yang tidak berhak mengakses informasi dan menjamin bahwasannya orang tersebut memang betul memiliki akses. Contoh: Authentifikasi password ketika kita ingin login ke aplikasi facebook, twitter, google dengan menggunakan data yang valid sesuai dengan identitas kita.
·         Availability: Hal ini berkaitan dengan ketersediaan informasi ketika informasi tersebut diakses/ dibutuhkan. Contoh : ketika mahasiswa gunadarma ingin mengecek nilai distudentsite gunadarma yang berisi informasi mengenai nilai per mata kuliah.
·         Access Control: Berkaitan dengan pemberian hak akses (Grant). Contoh : memberi hak akses kepada staff perpustakaan yang hanya boleh melihat dan menginput peminjaman buku.
·         Non Repudiation: Berkaitan dengan bukti agar seseorang tidak dapat menyangkal tentang aksi yang telah di lakukan. Contoh: History transfer / Tarik tunai pada mesin atm..

3.      Solusi dari web browser yang terkenal malware yang pertama kita identifikasi dulu program apa yang menyebabkan virus tersebut menginfeksi web browser kita, lalu kita uninstall program tersebut. Setelah itu kita coba scan menggunakan antivirus kita untuk menghapus sisa-sisa dari malware tersebut dan jangan lupa untuk selalu mengupdate baik itu dari browser, antivirus maupun sistem operasi kita.

4.      Pastikan hanya orang-orang yang benar benar berhak yang diberikan hak akses untuk melakukan operasi seperti membaca, mengubah, menghapus data. Selalu siapkan logfile setiap transaksi / operasi dijalankan agar mampu mentrace data tidak disalahgunakan.

5.      Identifikasi port mana yang terbuka dan terindikasi oleh serangan ddos. Lalu lakukan upaya recover dengan mengaktifkan firewall guna mencegah serangan ddos. Dan lakukan block alamat ip dan port attacker.



No comments:

Post a Comment